Rabu, 12 September 2012

Menghilangkan Windows not Genuine Windows 7


Cara Menghilangkan Windows not Genuine pada Windows 7 - Pernah mengalami hal ini dalam windows Anda, jika tidak maka Anda tergolong sebagai orang yang beruntung. Mungkin ada beberapa  yang mengeluh kalau laptopnya tidak bisa mengganti wallpaper, wallpaper desktopnya tampilannya jadi berwarna hitam dan ada tanda tulisan This copy of Windows is not genuine di sebelah kanan bawah desktop. bisa dilihat seperti gambar dibawah ini:
Cara mengembalikan Windows7 yang sudah This copy of Windows is not genuine, caranya gampang saja kamu cukup download software WGA Remover Chew v0.9
Jika tampil di 4shared pesan You should Sign Up or Login to download this file , silahkan login akun 4shared mu, jika belum mempunyai akun caranya mudah kamu bisa daftar nya disini 
1. Sebelumnya jika kamu memakai anti virus dan teretek file ini sebagai virus, Nonaktifkan atau enable terlebih dahulu.
2. Buka file Rar yang sudah didownload tadi, double klik file CW.exe



WGA Remover Chew v0.9

3. Pilih APPLY, dan biarkan sampai PC kamu merestart.
4. Desktopmu kembali seperti semula.
gambar tanpa not genuine

Sekian dari saya tentang Cara Menghilangkan Windows not genuine pada Windows 7. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk Anda

Sumber: http://www.terindikasi.com/2012/05/menghilangkan-windows-is-not-genuine.html#ixzz26G3G4iNN

Selasa, 11 September 2012

Cara Menggunakan Dropbox



Cara dan Alasan Kenapa Anda Harus Menggunakan Dropbox
Baru-baru ini saya menggunakan layanan Dropbox, sangat mengesankan dan meningkatkan produktifitas perkerjaan, apalagi saya tidak perlu khawatir lagi data penting saya hilang.
Bagi anda yang sering mengamati dunia internet dan teknologi, mungkin anda sudah mendengar tentang layanan Dropbox, dan mungkin saat ini anda sudah menggunakannya. Dalam artikel ini saya menuliskannya bagi yang belum mengetahui apa itu Dropbox dan atau belum menggunakan Dropbox.

Cara Klasik
Sebelum saya membahas Dropbox lebih dalam, saya bisa bilang anda telah berbuat kesalahan, dan inilah sebabnya jika kita lihat dari beberapa skenario yang sangat simple:
  1. Anda memiliki foto-foto dari kamera anda, dan ingin membagikannya kepada pasangan anda, keluarga, atau teman yang sedang berada di tempat jauh. berikut adalah beberapa metode ketika anda melakukannya:
    • Anda mengirimnya melalui email, tetapi jika anda memiliki 70 foto bagaimana? mungkin di zip? ya, tapi jika ukurannya besar bisa dibayangkan betapa lambatnya.
    • Anda meng-upload foto ke Facebook, dan harus membuka facebook lalu menggunakan uploader, belum lagi masalah mengatur privasi di album, dll…
    • Anda meng-upload foto ke layanan lain misalnya Picasa/ Flickr, masalahnya sama seperti poin 2, di mana anda perlu mengatur privasi, tag, dan menunggu untuk upload, memverifikasi.
  2. Anda memiliki file-file photoshop, PDF, dll. Tapi, terlalu besar untuk dikirim melalui email. Anda bisa mengirim melalui email, tapi permasalahannya sama, terlalu besar.
  3. Anda bekerja dengan beberapa orang di proyek yang sedang tim anda kerjakan. Maka anda akan:
    • Email file bolak-balik, belum lagi kehilangan jejak yang merupakan versi terbaru dari file.
    • Menggunakan Google Documents untuk berkolaborasi (sebenarnya bukan ide buruk dalam hal ini).
    • Memindahkan file dengan USB/ flashdisk. Sama bermasalah seperti titik pertama.
Contoh lain, misalnya saya sering mengunakan komputer di rumah untuk menulis, namun ada hari dimana saya harus berada di luar, sehingga saya menggunakan laptop untuk melakukan perkerjaan dimanapun, tapi kan file itu saya kerjakan dirumah? ya, biasanya saya menggunakan flashdisk untuk memimdahkan file dari komputer ke laptop, dan begitu kembali ke rumah, file saya pindahkan lagi dari laptop ke komputer, jadinya ribet kan? Solusinya di sync.

Apa itu Dropbox dan Bagaimana Cara Menggunakan Dropbox
Dropbox adalah layanan gratis yang memungkinkan anda menyimpan semua foto anda, dokumen, dan video di manapun anda berada. Ini berarti bahwa setiap file yang anda simpan pada folder Dropbox, maka aplikasi dropbox yang telah terinstall di komputer secara otomatis akan menyimpan ke semua komputer anda, smartphone dan di server Dropbox (cloud). Dropbox juga membuatnya sangat mudah untuk berbagi dengan orang lain, siapapun anda, mahasiswa atau profesional, orang tua atau kakek-nenek. Bahkan jika anda secara tidak sengaja menumpahkan kopi ke laptop anda, tidak perlu takut! karena data anda tidak akan hilang.

Cara menggunakan Dropbox pertamakali
  1. Pertama, anda harus memiliki akun di website dropbox.
  2. Setelah itu anda bisa mendownload dan menginstall software yang disediakan Dropbox, dan dalam instalasi anda bisa memilih dimana folder dropbox diletakkan. Nah, folder dropbox inilah yang nantinya di singkronasi oleh aplikasi tersebut dari komputer anda ke server dropbox. Jangan lupa memasukan username dan password yang telah anda buat tadi.
  3. Hal yang perlu anda lakukan adalah memasukan file apapun yang anda mau ke dalam folder dropbox dan secara otomatis file itu akan di upload ke server dropbox.
Contoh Folder Dropbox Setelah Di Install
Contoh Folder Dropbox Setelah Di Install
Cara menyamakan file (sync) dengan semua komputer anda
Jika anda sudah memimliki akun di dropbox dan telah mendownload softwarenya, anda hanya perlu menginstall kembali software tersebut di komputer anda yang lain dan login dengan username dan password akun anda. Setelah itu selesai, karena secara otomatis dropbox akan menyamakan (sync) file anda di semua komputer.

Cara berbagi file menggunakan Dropbox
Hingga saat ini hanya Dropbox yang menurut saya sangat mudah untuk membagikan file ke siapapun di internet, hanya tinggal beberapa klik untuk mengupload dan mendapatkan link downloadnya. Selain itu, dropbox tidak membatasi kecepatan download bagi siapapun yang mengunduh file anda.
  1. Ada folder bernama “Public” dalam folder Dropbox. Nah, anda hanya cukup memasukan file yang ingin anda bagikan disana.
  2. Klik kanan pada file yang telah anda masukan di folder “Public”, pilih menu “Dropbox”, klik “Copy public link”
  3. URL download file anda sudah tercopy, anda tinggal Paste, dan bagikan kepada siapapun. Mudah kan?
Contoh Copy Public Link Folder Dropbox

Contoh Copy Public Link File dalam folder Dropbox
Penutup
Sebelum saya menulisnya panjang lebar seperti buku, maka saya akhiri ya artikel dan tutorial Dropbox ini :) . By the way, saat ini dropbox telah menjadi layanan file backup gratis terbaik bagi saya, dan meningkatkan produktifitas saya. Bagaimana dengan anda? Jika belum, dapatkan gratis disini.

Cara Shering folder Untuk windows 7

Sebenarnya sudah saya bahas di postingan yang lalu tentang tema ini, namun beberapa masih bingung dan belum paham, memang agak sedikit rumit sih untuk melakukan sharing folder di windows 7. Makanya kali ini akan saya bahas ulang secara lebih detail dan sabar mengenai bagaimana cara langkah-langkah melakukan sharing folder di Windows 7.

Langkah awal adalah melakukan setelan konfigurasi terhadap sistem Network and Sharing pada Windows 7, Caranya klik Start - Control Panel seperti pada gambar di bawah ini :



Setelah masuk ke dalam Control Panel, Pilih dan Klik " Network and Internet "


Kemudian, di dalam Network and Internet, anda pilih " Network and Sharing Center " seperti pada gambar di bawah ini :

Kemudian, akan masuk ke dalam Network and Sharing Center, anda Cari lalu Klik " Change Advance Sharing Setting " persis seperti gambar di bawah ini :


Yups, saatnya melalukan setelan konfigurasi Sharing Folder pada Windows 7, seperti pada gambar tepat di bawah, perhatikan !



Kedua gambar di atas adalah menunjukkan settingan atau konfigurasi network and sharing secara default. Perhatikan pada gambar yang ditandai kotak warna ungu ! adalah :
  1. Network Discovery ( posisi Turn Off ) yang artinya masih dalam kondisi Mati atau tidak Aktif
  2. File and Printer Sharing ( posisi Turn Off ) yang artinya masih dalam kondisi Mati atau tidak Aktif
  3. Password Protected Sharing ( posisi Turn On ) artinya dalam kondisi Aktif
Nah agar kita bisa melakukan sharing folder ke dalam sebuah jaringan, maka rubahnya ketiga konfigurasi di atas menjadi ! seperti pada gambar di bawah ini :



Aktifkan Network Discovery dan File and Printer Sharing, Lalu yang paling penting adalah Me-Non-Aktifkan fasilitas Password Protected Sharing agar jika folder sharing kita di akses oleh komputer lain di dalam sebuah jaringan, tidak memerlukan atau tidak meminta autentifikasi user dan password. Ini sering dianggap error atau sebuah kegagalan sistem sharing, padahal masalahnya adalah simple, karena fasilitas protec password pada windows 7 masih dalam kondisi aktif.

Terakhir, klik Save Change untuk menyimpan semua konfigurasi pada Network and Sharing Center


Untuk bagaimana cara menjadikan folder menjadi share ? akan saya bahas di postingan lanjutan. Intinya pembahasan kali ini adalah tentang Cara meng-Konfigurasi Awal Sytem Network and Sharing di Windows 7 untuk melakukan Sharing Folder di Windows 7.

Semoga bermanfaat jika ada kesalahan saya mohon koreksi dan maaf. Sekian dan Terima Kasih

Cara Membuat Jaringan (LAN) dengan 2 Pc

Sudah lama juga ya Dunia Komputer tidak membahas tentang jaringan, setelah dulu pernah sedikit membahas tentang jaringan di artikel Dial-Up dengan Cepat atau Cara mengetahui IP Address. Namun, Dunia Komputer belum pernah membahas tentang cara membuat atau mengkonfigurasi jaringan lokal. Kebetulan, ada seorang sahabat yang menanyakan cara membuat dan mengkonfigurasi jaringan (LAN), maka saya buat saja tutorial ini.

Pada artikel ini, saya akan membahas mengenai cara membuat jaringan (LAN) kecil dengan 2 komputer dengan menggunakan kabel UTP. Untuk itu yang perlu Anda persiapkan adalah kabel UTP dan Jack RJ-45 yang sudah terpasang serta Network card pada masing-masing komputer. Biasanya komputer sekarang sudah dilengkapi dengan Lan Card pada motherboard komputer tersebut. Jika tidak ada Anda bisa membelinya di toko komputer bersama dengan kabel UTP dan Jack RJ-45.

Jika hanya menghubungkan 2 komputer, Anda tidak memerlukan sebuah hub atau switch. Namun, konfigurasi kabelnya yang sedikit berbeda. Jika Anda membuat jaringan untuk 2 komputer tanpa menggunakan hub atau switch, konfigurasi kebal yang digunakan adalah kabel Cross. Sebaliknya jika mengggunakan sebuah hub atau switch, untuk membuat jaringan lebih dari 2 komputer maka konfigurasi kabel yang digunakan adalah kabel Straight. (Silahkan baca Cara Memasang Kabel UTP Tipe Straight dan Cross)
Ok langsung saja saya bahas mengenai cara membuat jaringan (Lan) untuk menghubungkan 2 komputer. Beriikut langkah-langkahnya:
  1. Colokkan kabel UTP yang sudah dikonfigurasi dengan kabel cross ke port LAN card komputer pertama Anda.
  2. Jika Anda menggunakan Windows XP,buka Control Panel »» Network and Internet Connections »» Network Connections.
  3. Jika Menngunakan Windows 7 atau Vista, buka Control Panel. Pada icon Network and Internet, klik tulisan View Networks Status and Task. 
  4. Network status
  5. Selanjutnya akan muncul jendela Networks and Sharing Center. Pada sisi sebelah kiri jendela ini, klik tulisan Change Adapter Setting
  6. Setting LAN Card
  7. Klik kanan pada Networkd Card Anda dan pilih properties.
  8. Konfigurasi LAN Card
  9. Pada jendela Local Area Connection Properties, pilih Internet Protocol (TCP/IP) pada Windows XP atau Internet Protocol Version 4 (TCP/IPv4) pada Windows 7 dan Vista. Kemudian klik tombol properties.
  10. LAN Properties
  11. Pada jendela properties yang muncul, pilih opsi Use the followinf IP Address dan isikan dengan 192.168.0.1 pada IP Adrees, 255.255.255.0 pada Subnetmask. Input yang tersisa bisa Anda kosongkan.
  12. Set IP Address
  13. Klik OK untuk menyimpan setting dan klik tombol OK juga pada Local Area Connection Properties
Selanjutnya agar kedua komputer tersebut bisa berhubungan, maka Workgroup dari komputer-komputer tersebut haruslah sama. Untuk itu, berikanlah nama Workgroup yang sama pada kedua komputer tersebut. Caranya sebagai berikut:
  1. Untuk pengguna Windows XP, bukalah system Properties dengan mengklik kanan icon My Computer dan pilih properties. Anda juga menekan tombol kombinasi keyboard Win + Break.
  2. Bagi Anda pengguna windows 7, caranya sedikit sama yaitu buka system properties dengan cara seperti pada windows XP. Pada jendela yang muncul klik tulisan Change Setting pada bagian Computer name, domain, and workgroup setting.
  3. Rubah nama computer
  4. Pada jendela System Properties, baik Windows XP, Vista ataupun Windows 7, klik tombol Change.
  5. System properties
  6. Di jendela berikutnya berikan nama untuk komputer 1 dengan nama yang diinginkan. Misalkan DK-1. Dan berikan nama dari workgroup Anda. Contonya Dunia Komputer.
  7. Nama computer
  8. Klik OK dan klik OK juga pada jendela System Properties.
Agar perubahan yang baru Anda lakukan berpengaruh pada system maka diperlukan proses restart. Untuk itu retart komputer Anda. Lakukanlah langkah-langkah yang sama dengan diatas untuk melakukan konfigurasi Network Card dan merubah nama komputer serta workgroup pada komputer kedua. Namun, bedanya pada komputer 2, IP address yang diberikan adalah 192.168.0.2. Subnetmask sama yaitu 255.255.255.0. Sedangkan Nama komputer harus berbeda. Misalkan berikan nama DK-2. Namun, workgroup haruslah sama.
Untuk mengetahui apakah kedua komputer tersebut sudah terhubung lakukanlanh ping dari komputer 1 ke komputer 2 atau sebaliknya. Caranya sebagia berikut:
  1. Buka Command Prompt dengan menekan tombol keyboard Win + R.
  2. Pada CMD ketik perintah “ping IP Address”. Ip Addrees diisi dengan IP komputer yang ingin di ping. Jika Anda melakukan ping dari komputer 1, maka IP address diisi dengan IP komputer 2. Begitu juga sebaliknya. Contoh perintah ping dari komputer 1 ke komputer 2:
    ping 192.168.0.2
  3. Jika koneksi antar kedua komputer tersebut berhasil maka hasilnya akan seperti ini:
    Pinging 192.168.0.2 with 32 bytes of data:
    Reply from 192.168.0.2: bytes=32 time<1ms TTL=128
    Reply from 192.168.0.2: bytes=32 time<1ms TTL=128
    Reply from 192.168.0.2: bytes=32 time<1ms TTL=128
    Reply from 192.168.0.2: bytes=32 time<1ms TTL=128
    Ping statistics for 192.168.0.2:
    Packets: Sent = 4, Received = 4, Lost = 0 (0% loss),
    Approximate round trip times in milli-seconds:
    Minimum = 0ms, Maximum = 0ms, Average = 0ms
  4. Jika hasilnya seperti ini:
    Pinging 192.168.0.2 with 32 bytes of data:
    Request time out
    Request time out
    Request time out
    Request time out
    Ping statistics for 192.168.0.2:
    Packets: Sent = 4, Received = 0, Lost = 4 (100% loss)
    Berarti kedua komputer tersebut belum terkoneksi. Cobalah memeriksa apakah kabel sudah terhubung dengan benar atau mungkin saja ada kabel yang putus.
Jika semuanya sudah beres dan hasil ping sudah bagus, ini artinya Anda berhasil mengubungkan 2 komputer tersebut. Pada artikel berikutnya Dunia Komputer akan membahas bagaimana melakukan sharing folder, printer dan internet pada kedua komputer tersebut. Demikian tutorial singkat untuk membuat jaringan (LAN) dengan 2 komputer. Tutorial ini masih jauh dari sempurna dan mungkin masih banyak kesalahan yang saya buat. Apabila ada diantara Anda yang lebih paham mengenai jaringan silahkan berkomentar melalui kotak komentar. Salam!